DiArY AcHoNK -----------> nOthInG tO LoSe

Berfikir, Berbuat dan Berkarya

Mengkondusikan Otak kita untuk menghasilkan suatu Inovasi

JAMBORE YVCI [YAMAHA VEGA CLUB INDONESIA] KE 5



Spanduk MMT besar terpampang di depan Balai Padepokan Pondok Zidane, Kota Depok dengan tulisan yang sangat mengagumkan,

"BRAKE THE LIMIT FOR THE UNFORGETABLE MOMENT"

hehehe betapa hebatnya para bikers ini dalam mengusung sebuah misi untuk sebuah kemajuan dalam menjalin tali persaudaraan antar pengendara motor VEGA se-Indonesia yang tergabung dalam Federasi YVCI [Yamaha VEGA Club Indonesia]. Semua hadir tumplek blek jadi satu dalam gelaran tahunan YVCI yaitu JAMBORE NASIONAL YVCI ke-5. Seluruh bikers VEGA di penjuru Indonesia berkumpul bersama untuk mengikuti gelaran ini, mulai dari Regional Sulawesi dan Kalimantan, Regional Sumatera, Regional Jawa Timur, Regional Jawa Tengah dan DIY, Regional Jawa Barat dan Regional Jabodetabek mengirimkan pasukan dan armada nya untuk memeriahkan gelaran yang hanya diadakan 1 tahun sekali ini. Dan bergerak sebagai tuan rumah dipasrahkan kepada VEDOC [Vega Depok Club].

Acara yang diselenggarakan tanggal 14 - 15 mei 2011 ini berlokasi di Pondok Zidane, Kota Depok. Lokasi yang sangat representatif untuk menyambut para bikers, mulai dari lokasi yang tidak jauh dari pusat Kota Depok, serta didukung dengan lokasi yang masih asri, sejuk, dan aman membuat para bikers menjadi betah untuk berlama-lama di acara ini, ditambah juga dengan sawung-sawung ato homestay yang masih terbuat dari bambu diatas kolam ikan membuat nyaman para bikers yang hadir.

Dari hari H sampe kelar hajatan telah memberikan kesan2 yang berbeda-beda untuk semua bikers yang hadir. Dan juga menghasilkan beberapa hasil Rapat Kerja Nasional dan salah satunya yaitu penunjukkan tuan rumah untuk event JAMBORE NASIONAL ke 6 tahun depan dan Kota Semarang yang dinobatkan menggelar event tersebut. Congrat for Semarang!!

Dan Terima kasih buat temen2 YVCI di seluruh Indonesia baik sudah hadir maupun yang belum bisa hadir. Semoga tahun depan JAMBORE NASIONAL semakin rame dan meriah. Kami selaku pengurus regional YVCI Jateng-DIY siap menyambut temen2 bikers semua.

JAYA YVCI...YVCI 100% CUMA MILIK VEGA...


ulasan acara ini diterbitkan oleh Majalah MOTOREV...thanks banget brad n sist...

0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih untuk Komentarnya ^_^